Indonesia di MIKTA Film Festival

PPI Switzerland & Liechtenstein, 6 Oktober 2023

Akhir September lalu, Perwakilan Tetap Republik Indonesia (PTRI) Jenewa mengadakan Indonesia Movie Days 2023 selama dua hari di Jenewa sebagai salah satu rangkaian MIKTA Film Festival. “Onde Mande” dan “KKN Desa Penari” menjadi dua judul besar dari total 11 film yang ditayangkan.

Pengunjung Indonesia Movie Days 2023 menyaksikan film yang ditayangkan. (PTRI Jenewa)

MIKTA adalah singkatan dari “Mexico, Indonesia, Korea, Turki, dan Australia,” sebuah kelompok informal negara-negara yang bekerja sama dalam bidang diplomasi multilateral. MIKTA dibentuk pada tahun 2013 sebagai inisiatif untuk memfasilitasi kerja sama dan dialog antara negara-negara anggota dalam berbagai isu global.

Duta Besar Febrian Ruddyard bersama pejabat diplomatik negara sahabat. (PTRI Jenewa)

Dalam sambutannya, Dubes Febrian Ruddyard, menekankan pentingnya ekonomi kreatif, termasuk industri perfilman, sebagai elemen utama dalam memulihkan ekonomi dan mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs). 

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia, Sandiaga Uno, juga mengakui MIKTA Movie Festival sebagai platform kolaboratif internasional yang berperan dalam mempromosikan budaya Indonesia.

Acara ini mendapat apresiasi yang baik dari para pengunjung. Pemutaran film ini dihadiri berbagai pengunjung, baik warga negara Indonesia di Swiss, juga pejabat diplomatik negara lain.

https://deuchtabs.org/diabetes/index.html